ARTICLE AD BOX
Liga 1
Francisco Rivera lakukan selebrasi usai bobol gawang Persik Kediri. (BolaSkor.com/Arjuna Pratama)
BolaSkor.com - Persebaya Surabaya punya peluang menggusur Persib Bandung dari puncak klasemen. Syaratnya, Persebaya harus menang atas Malut United.
Laga pekan ke-19 Liga 1 2024/2025 antara Persebaya dan Malut United akan berlangsung di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, Jumat (17/1), mulai pukul 15.30 WIB.
Meski kedua tim saat ini terpaut posisi yang cukup jauh di papan klasemen, tetapi laga sore nanti diprediksi bakal berjalan menarik.
Persebaya yang berambisi meraih tiga poin di kandang sendiri tentu akan keluar menyerang. Tim kebanggaan Bonek Mania itu ingin mengamankan kemenangan.
Baca Juga:
Kluivert Bertemu Para Pemilik Klub Liga 1 untuk Perkuat Sinergi Membangun Timnas Indonesia
Hasil Liga 1 2024/2025: Borneo FC Dilumat Semen Padang di Kandang Sendiri
Sementara itu, Malut United yang berbenah di putaran kedua dengan merombak komposisi pemain asingnya, akan berusaha untuk meredam ambisi sang tuan rumah.
Pada pertemuan pertama kedua tim musim ini, skor imbang 0-0 jadi hasil akhir. Ini menandakan laga tersebut berjalan cukup ketat.
Bagaimana di pertemuan kedua sore nanti, apakah Persebaya akan dengan mudah meraih kemenangan, atau justru Malut United bisa mencuri poin. Laga ini akan disiarkan secara langsung di Indosiar mulai pukul 15.30 WIB.
Bagi yang ingin menyaksikan laga tersebut secara streaming dapat mengaksesnya melalui Vidio. Berikut informasi link streaming-nya di bawah ini.
Jadwal Siaran Langsung dan Link Live Streaming:
Jumat, 17 Januari 2025
15.30 WIB - Persebaya vs Malut United : Vidio
Ditulis Oleh
Rizqi Ariandi
Menjadi jurnalis sejak 2016. Pernah meliput Asian Games 2018, SEA Games 2023, dan Piala Dunia U-17 2023
Berita Terkait
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Live Streaming Persebaya Vs Malut United Hari Ini
Pertandingan ini akan berlangsung sore nanti.
Rizqi Ariandi - Jumat, 17 Januari 2025
Spanyol
Real Madrid Dicemooh, Carlo Ancelotti Pahami Kekecewaan Suporter
Ancelotti melihat itu sebagai ungkapan frustrasi setelah kekalahan memalukan dari Barcelona.
Yusuf Abdillah - Jumat, 17 Januari 2025
Inggris
Cetak Hat-trick di Old Trafford, Amad Diallo Pecahkan Rekor Cristiano Ronaldo
Amad Diallo kini mencatakan namanya dalam buku sejarah.
Yusuf Abdillah - Jumat, 17 Januari 2025
Liga Indonesia
Jan Olde Anggap Laga Kontra Persib Bandung sebagai Tes bagi Dewa United FC Bersaing di Papan Atas
Pertandingan ini akan berlangsung malam nanti.
Rizqi Ariandi - Jumat, 17 Januari 2025
Spanyol
Jadi Bintang Kemenangan Real Madrid, Endrick Colek Antonio Rudiger
Pemain muda Madrid Endrick menjadi bintang kemenangan atas Celta Vigo.
Yusuf Abdillah - Jumat, 17 Januari 2025
Spanyol
Minat Real Madrid Rekrut Trent Alexander-Arnold pada Tengah Musim Ini Masih Berkobar
Real Madrid masih berniat merekrut Trent Alexander-Arnold pada tengah musim ini.
Johan Kristiandi - Jumat, 17 Januari 2025
Liga Lain
Ole Gunnar Solskjaer Kembali Tukangi Tim, Gantikan Posisi Pelatih Berdarah Indonesia
Mantan pelatih Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer, akan segera menukangi Besiktas.
Johan Kristiandi - Jumat, 17 Januari 2025
Italia
Manchester City Terpincut Andrea Cambiaso, Juventus Pasang Banderol Rp1,35 Triliun
Juventus dengan sengaja membanderol Andrea Cambiaso sebesar 80 juta euro demi membuat Manchester City putar balik.
Johan Kristiandi - Jumat, 17 Januari 2025
Spanyol
Alasan Real Madrid Susah Payah Depak Celta Vigo
Real Madrid yang sempat unggul 2-0 justru disamakan Celta Vigo menjadi 2-2.
Johan Kristiandi - Jumat, 17 Januari 2025
Inggris
Cetak Hat-trick, Amad Diallo Dapat Tantangan dari Ruben Amorim
Apa tantangan dari Ruben Amorim untuk Amad Diallo yang baru saja mencetak hat-trick pada laga Manchester United Vs Southampton?
Johan Kristiandi - Jumat, 17 Januari 2025