ARTICLE AD BOX
BolaSkor.com - Thom Haye, Justin Hubner, Sandy Walsh, dan Rafael Struick akan mengawali gelombang kedatangan skuad Timnas Indonesia di Sydney, Australia.
Thom Haye telah bertolak menuju Australia dari Belanda setelah memperkuat Almere City menghadapi NAC Breda dalam lanjutan pertandingan Liga Utama Belanda atau Eredivisie, Sabtu (15/3) dini hari WIB.
Sementara itu, Justin Hubner berangkat dari Inggris setelah membela Wolverhampton Wanderers U-21 di pertandingan kontra Reading, Jumat (14/3).
Meski absen pada pertandingan kontra Australia karena menjalani hukuman kartu merah, Justin Hubner akan tetap bergabung dengan tim di Sydney.
Sandy Walsh jadi nama ketiga yang juga telah menuju Australia. Sandy yang kini bermain di Yokohama F. Marinos bertolak dari Jepang.
Baca Juga:
Australia Ingin Kalahkan Timnas Indonesia demi Amankan Peringkat Kedua
Pelatih Timnas Indonesia Patrick Kluivert Akan Coret 6 Pemain untuk Hadapi Australia
Australia Umumkan Skuad Lawan Timnas Indonesia dan China, Tony Popovic Panggil 4 Pemain Debutan
Meski Yokohama F. Marinos masih melakoni pertandingan kontra Gamba Osaka, Minggu (16/3), informasi dari laman PSSI menyebutkan bahwa Sandy Walsh akan tiba di Australia tepat di hari itu.
Sebelum bergabung dengan Timnas Indonesia, Sandy Walsh turut membantu Yokohama F. Marinos mengalahkan Shanghai Port 4-1 pada leg kedua babak 16 besar AFC Champions League Elite, Selasa (11/3).
Sandy Walsh tampil apik dalam laga tersebut dengan mencatatkan 30 operan di mana satu di antaranya berbuah assist untuk gol keempat Yokohama F. Marinos yang dilesakkan oleh Anderson Lopes.
Satu nama lainnya yang masuk dalam daftar pemain pertama yang tiba di Australia adalah Rafael Struick. Struick kini bermain di Liga Australia bersama Brisbane Roar, sehingga tidak melakukan perjalanan jauh seperti rekan-rekannya.
Adapun skuad Timnas Indonesia dari klub-klub Liga 1, termasuk pelatih Patrick Kluivert beserta para stafnya akan menuju Australia dari Jakarta pada Minggu (16/3) malam WIB.
Timnas Indonesia punya waktu tiga hari untuk mempersiapkan diri menghadapi Australia pada laga lanjutan Grup C Babak Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia di Sydney Football Stadium, Kamis (20/3).