Termasuk Timnas Indonesia U-17, Berikut Peserta Lengkap Piala Dunia U-17 2025 di Qatar

1 day ago 10
ARTICLE AD BOX

BolaSkor.com - Peserta Piala Dunia U-17 2025 telah lengkap. Turnamen akan diikuti oleh 48 tim dari tujuh konfederasi, termasuk Timnas Indonesia U-17.

Piala Dunia U-17 2025 berlangsung akan berlangsung di Qatar pada 3 hingga 27 November mendatang. Turnamen diikuti oleh 11 tim Eropa (UEFA), 10 tim Afrika (CAF) 9 tim Amerika Selatan (CONMEBOL), 9 tim Asia (AFC) termasuk tuan rumah, 8 tim Amerika Tengah, Utara, Karibia (CONCACAF), dan tiga tim Oseania (OFC).

Adapun 11 tim dari Eropa itu di antaranya Austria, Belgia, Kroasia, Ceko, Inggris, Perancis, Jerman, Italia, Portugal, Irlandia, dan Swiss. Kemudian 10 tim dari Afrika yakni Burkina Faso, Pantai Gading, Mesir, Mali, Maroko, Senegal, Afrika Selatan, Tunisia, Uganda, serta Zambia.

Berlanjut ke perwakilan Asia yang berjumlah 9 tim di antaranya Qatar (tuan rumah), Indonesia, Jepang, Korea Selatan, Korea Utara, Arab Saudi, Tajikistan, Uni Emirat Arab, dan Uzbekistan.

Baca Juga:

Statistik Menterang Timnas Indonesia U-17 di Piala Asia U-17 2025: Baru Kebobolan 1 Kali Sejak Babak Kualifikasi, Cetak 7 Gol

Timnas Indonesia U-17 Jumpa Korea Utara di Perempat Final Piala Asia U-17 2025

Lolos Piala Dunia U-17 2025 Jadi Kado Timnas Indonesia U-17 untuk PSSI

Sedangkan tim-tim dari Amerika Selatan atau CONMEBOL yang akan tampil di Piala Dunia U-17 2025 antara lain Argentina, Brasil, Kolombia, Venezuela, Bolivia, Cile, dan Paraguay.

Beralih ke delapan tim CONCACAF ada Kanada, El Savador, Honduras, Panama, Kosta Rika, Haiti, Meksiko, dan Amerika Serikat. Terakhir, tiga tim perwakilan dari Oseania atau OFC yakni Fiji, Kaledonia Baru, dan Selandia Baru.

Mulai 2025 ini Piala Dunia U-17 akan berlangsung setahun sekali. Pesertanya pun bertambah dari 24 menjadi 48.

Nantinya, dari 48 tim akan dibagi ke dalam 12 grup dengan setiap grup berisikan masing-masing empat tim. FIFA belum menjadwalkan kapan drawing atau pengundian pembagian grup akan dilakukan.

Jerman U-17 merupakan juara bertahan turnamen. Der Panzer Junior meraih trofi usai mengalahkan Perancis lewat adu penalti.

Berikut daftar peserta Piala Dunia U-17 2025:

UEFA: Austria, Belgia, Kroasia, Ceko, Inggris, Perancis, Jerman, Italia, Portugal, Irlandia, Swiss

CAF: Burkina Faso, Pantai Gading, Mesir, Mali, Maroko, Senegal, Afrika Selatan, Tunisia, Uganda, Zambia

AFC: Qatar (tuan rumah), Indonesia, Jepang, Korea Selatan, Korea Utara, Arab Saudi, Tajikistan, Uni Emirat Arab, Uzbekistan

CONMEBOL: Argentina, Brasil, Kolombia, Venezuela, Bolivia, Cile, Paraguay

CONCACAF: Kanada, El Savador, Honduras, Panama, Kosta Rika, Haiti, Meksiko, Amerika Serikat

OFC: Fiji, Kaledonia Baru, Selandia Baru.

Read Entire Article
Penelitian | | | |