Real Madrid Vs Arsenal: Berharap Magis Santiago Bernabeu

6 hours ago 4
ARTICLE AD BOX

BolaSkor.com - Nasib juara bertahan Liga Champions, Real Madrid, berada di ujung tanduk jelang leg dua perempat final melawan Arsenal di Santiago Bernabeu, Kamis (17/04) pukul 02.00 dini hari WIB. Los Blancos tertinggal agregat gol 0-3.

Menilik statistik yang tersedia, Madrid sudah tersingkir tiga kali dari empat kesempatan ketika kalah dengan margin tiga gol atau lebih di leg pertama fase gugur Liga Champions.

Tugas Madrid bertambah berat karena mereka tak pernah menang melawan Arsenal di kompetisi Eropa, memiliki dua kemenangan dan satu hasil imbang, tanpa kebobolan gol. Madrid dituntut mengejar ketertinggalan tapi juga tak dapat kebobolan gol.

Namun jika harus memercayai satu hal, Madrid selalu percaya akan comeback meski kondisi tak menguntungkan mereka. Itu menjadi DNA klub dengan raihan 15 titel Liga Champions dan hal tersebut diyakini oleh gelandang Madrid, Jude Bellingham.

Baca Juga:

Gelandang Real Madrid, Luka Modric Jadi Pemilik Klub Nathan Tjoe-A-On

Punya Maksud Khusus, CEO Bayer Leverkusen Dukung Real Madrid Comeback Lawan Arsenal

Menang di LaLiga, Modal Berharga Real Madrid untuk Misi Sulit Lawan Arsenal

"Kembali. Saya sudah mendengarnya jutaan kali, menonton banyak video, itu sangat memotivasi kami. Ini adalah malam yang diciptakan untuk Real Madrid," papar Bellingham di laman resmi UEFA.

"Ini adalah sesuatu yang sudah diketahui banyak orang dan tidak perlu menambahkan apapun lagi. Kami ingin menambah sejarah klub, dan besok adalah hari besar bagi kami."

Magis Santiago Bernabeu

Carlo Ancelotti (UEFA)

Madrid memiliki sejarah melakukan comeback dan hal itu juga yang diyakini Carlo Ancelotti. Pelatih asal Italia berharap dengan magis Santiago Bernabeu serta dukungan fans.

"Kami punya kualitas untuk membalikkan keadaan, bersama dengan komitmen, pengalaman, dan para penggemar. Sumber dayanya ada, dan sekarang saatnya untuk mengeluarkan kemampuan terbaik kami. Secara mental kami bermain sangat baik, dan kami harus memiliki kendali permainan yang baik," papar Ancelotti.

"Bernabeu punya keajaiban, dan semua orang tahu ini atmosfer yang istimewa. Besok kami butuh sedikit dari segalanya: kualitas dan penampilan yang lengkap, baik secara fisik maupun kolektif. Tidak satu pun dari hal-hal ini bisa salah."

"Motivasinya ada, dan sekarang saya ingin para pemain tenang sebelum pertandingan. Saya yakin kami akan memberikan segalanya," urai mantan pelatih AC Milan dan Chelsea tersebut.

Read Entire Article
Penelitian | | | |