PSS Sleman Vs Dewa United FC Jadi Duel Taktik Dua Pelatih Belanda

1 day ago 12
ARTICLE AD BOX
Liga 1

Jan Olde Riekerink di kubu Dewa United FC dan Pieter Huistra berada di balik kemudi PSS.

PSS Sleman Vs Dewa United FC Jadi Duel Taktik Dua Pelatih Belanda

Pelatih Dewa United FC, Jan Olde Riekerink. (BolaSkor.com/Paulus Dwi Arde Nugroho)

BolaSkor.com - Laga pekan ke-29 Liga 1 2024/2025 antara PSS Sleman dan Dewa United FC di Stadion Maguwoharjo, Kamis (17/4), akan menjadi duel adu taktik dua pelatih asal Belanda.

Di kubu tuan rumah, PSS, ada sosok Pieter Huistra. Ia tercatat pernah menukangi Borneo FC Samarinda sebelum melatih PSS.

Sementara itu, Jan Olde Riekerink berada di balik kemudi Dewa United FC. Di bawah asuhan Jan, Dewa United FC terus menunjukkan perkembangan signifikan, bahkan musim ini bersaing dalam perebutan gelar juara.

Baca Juga:

Tiket Pertandingan Kontra PSS di Maguwoharjo Ludes, Pelatih Dewa United FC Justru Senang

Dewa United FC Jadi Lawan Spesial PSS Sleman, Tiket Sudah Ludes Terjual

Saran Pelatih Dewa United FC kepada Patrick Kluivert untuk Maksimalkan Potensi Septian Bagaskara

Bagi Jan Olde, Pieter Huistra adalah sosok pelatih yang punya reputasi bagus di Belanda. Ia mengaku sangat menghormati Huistra.

""Pieter Huistra adalah pelatih yang cukup sukses saat di Borneo FC. Secara personal juga pribadi yang baik dan punya reputasi bagus di Belanda," kata Jan Olde.

Pelatih
Pelatih Borneo FC Samarinda, Pieter Huistra. (BolaSkor.com/Arjuna Pratama)

Namun, kehadiran Pieter Huistra di PSS belum memberikan dampak positif bagi tim kebanggaan warga Sleman. Dari lima laga, Huistra hanya mempersembahkan satu kemenangan dan empat pertandingan lainnya berakhir dengan kekalahan.

Menurut Jan Olde, situasi yang dialami rekan senegaranya itu wajar. Ia menilai Pieter Huistra perlu waktu di PSS.

"Seperti halnya pelatih baru, dia masih harus beradaptasi dengan para pemainnya," ujar Jan.

Dewa United FC PSS Sleman Jan Olde Riekerink Pieter Huistra Liga 1 Breaking News

Rizqi Ariandi

Ditulis Oleh

Rizqi Ariandi

Menjadi jurnalis sejak 2016. Pernah meliput Asian Games 2018, SEA Games 2023, dan Piala Dunia U-17 2023

Berita Terkait

Liga Indonesia

PSS Sleman Vs Dewa United FC Jadi Duel Taktik Dua Pelatih Belanda

Jan Olde Riekerink di kubu Dewa United FC dan Pieter Huistra berada di balik kemudi PSS.

Rizqi Ariandi - Kamis, 17 April 2025

PSS Sleman Vs Dewa United FC Jadi Duel Taktik Dua Pelatih Belanda

Liga Champions

Statistik Jeblok Real Madrid Kontra Arsenal: Hanya Tiga Tembakan Tepat Sasaran

Real Madrid mencatatkan statistik jeblok ketika menjamu Arsenal pada leg kedua perempat final Liga Champions 2024-2025.

Johan Kristiandi - Kamis, 17 April 2025

 Hanya Tiga Tembakan Tepat Sasaran

Liga Indonesia

Tiket Pertandingan Kontra PSS di Maguwoharjo Ludes, Pelatih Dewa United FC Justru Senang

Dewa United FC senang jika bermain di tengah suasana stadion yang dipenuhi penonton.

Rizqi Ariandi - Kamis, 17 April 2025

Tiket Pertandingan Kontra PSS di Maguwoharjo Ludes, Pelatih Dewa United FC Justru Senang

Liga Champions

Liga Champions: Alasan Real Madrid Batal Dapat Penalti Melawan Arsenal

Rupanya, Declan Rice tidak melakukan pelanggaran kepada Kylian Mbappe pada pertandingan Real Madrid Vs Arsenal.

Johan Kristiandi - Kamis, 17 April 2025

 Alasan Real Madrid Batal Dapat Penalti Melawan Arsenal

Liga Champions

Singkirkan Juara Bertahan, Mikel Arteta: Arsenal Bisa Bersaing dengan Tim Mana Pun

Arsenal secara mengesankan lolos ke semifinal Liga Champions 2024-2025. The Gunners memastikan tiket ke empat besar setelah menyingkirkan sang juara bertahan Real Madrid dengan agregat telak 5-1, Kamis (17/4) dini hari WIB.

Yusuf Abdillah - Kamis, 17 April 2025

 Arsenal Bisa Bersaing dengan Tim Mana Pun

Liga Champions

Karakter dan Mental Kuat Jadi Modal Inter Milan Melaju ke Semifinal

Inter Milan menunjukkan karakter mereka saat meraih hasil imbang melawan Bayern Munchen pada leg kedua perempat final Liga Champions, Kamis (17/4) dini hari WIB. Hasil ini membawa Nerazzurri melangkan ke semifinal dengan agregat tipis 4-3.

Yusuf Abdillah - Kamis, 17 April 2025

Karakter dan Mental Kuat Jadi Modal Inter Milan Melaju ke Semifinal

Liga Indonesia

Jamu Svay Rieng, Madura United Enggan Terbebani Kekalahan Telak

Madura United wajib menang setidaknya dengan margin empat gol untuk lolos ke final AFC Challenge League 2024/2025.

Tengku Sufiyanto - Kamis, 17 April 2025

Jamu Svay Rieng, Madura United Enggan Terbebani Kekalahan Telak

Basket

Hasil IBL 2025 Pekan Ke-11: Dewa United Banten Permalukan Rajawali Medan

Dewa United Banten berhasil menjaga tren positifnya di IBL 2025 dengan mengalahkan Rajawali Medan 72-63.

Tengku Sufiyanto - Kamis, 17 April 2025

 Dewa United Banten Permalukan Rajawali Medan

Liga Indonesia

Buntut Kontroversi Drawing Liga 4, Erick Thohir Diminta Hukum Ketua Apsrov DIY Dessy Arfianto

Pembina dan pelatih Duta Pro Bina Taruna minta Erick Thohir hukum Ketua Asprov PSSI Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), Dessy Arfianto.

Tengku Sufiyanto - Kamis, 17 April 2025

Buntut Kontroversi Drawing Liga 4, Erick Thohir Diminta Hukum Ketua Apsrov DIY Dessy Arfianto

Liga Champions

Real Madrid Gagal Pertahankan Gelar, Carlo Ancelotti: Arsenal Pantas Lolos ke Semifinal

Real Madrid gagal mempertahankan gelar juara Liga Champions setelah disingkirkan Arsenal di babak perempat final. Real Madrid takluk 1-2 di Santiago Bernabeu, Kamis (17/4) dini hari WIB yang membuat mereka tersingkir dengan agregat 1-5.

Yusuf Abdillah - Kamis, 17 April 2025

 Arsenal Pantas Lolos ke Semifinal

Read Entire Article
Penelitian | | | |