NPC Indonesia Audiensi dengan Wapres Gibran, Bersiap Jadi Tuan Rumah World Abilitysport Games 2025

19 hours ago 8
ARTICLE AD BOX

BolaSkor.com - National Paralympic Committee (NPC) Indonesia melakukan audiensi dengan Wakil Presiden (Wapres) Republik Indonesia Gibran Rakabuming Raka di Jakarta, Jumat (11/4).

NPC Indonesia menyampaikan beberapa hal berkaitan dengan agenda pada tahun ini. Salah satu yang menjadi fokus pembahasan, yakni persiapan sebagai tuan rumah World Abilitysport Games 2025.

Indonesia terpilih sebagai tuan rumah setelah perwakilan World Abilitysport meninjau 14 venue olahraga di Jakarta pada Juni 2024 lalu.

Ketua Umum NPC Indonesia, Senny Marbun, mengatakan World Abilitysport Games 2025 rencananya akan diselenggarakan pada tanggal 11 September hingga 21 September 2025. Tak kurang dari 60 negara diprediksi akan ikut serta pada kejuaraan ini.

Baca Juga:

Pentingnya Sinergi Pendidikan dan Prestasi Olahraga, NOC Indonesia Sosialisasikan Program Indonesian Student Athlete

Kemenpora Bersama GGN Foundation Kerja Sama dengann UNOCT PBB, Perkuat Keamanan Acara Olahraga Global

"Pak Wapres menanggapi laporan tentang kegiatan World Abilitysport Games 2025 dengan luar biasa. Beliau memperhatikan itu. Dengan kondisi apapun, beliau akan membantu penyelenggaraan World Abilitysport Games agar terlaksana dengan baik," kata Senny Marbun.

Dalam audiensi tersebut, Gibran didampingi oleh Wakil Menteri Olahraga (Wamenpora), Taufik Hidayat. Hasil audiensi ini segera dibahas bersama Menpora Dito Ariotedjo dan dilaporkan kepada Presiden Prabowo Subianto.

"Bapak Wapres akan melaporkan kepada bapak presiden untuk tindaklanjutnya, karena ini sudah bulan April dan eventnya bulan September," ucap Taufik Hidayat.

Selain agenda World Abilitysport Games 2025, NPC Indonesia turut memaparkan program pemusatan latihan proyeksi ASEAN Para Games 2025 dan Paralimpiade Los Angeles 2028.

Wakil Sekretaris Jenderal NPC Indonesia, Rima Ferdianto, menuturkan pihaknya masih menunggu hasil review berkaitan dengan program yang sudah dipaparkan dalam audiensi tersebut.

"Sepuluh cabang olahraga yang lolos Paralimpiade Paris diprioritaskan masuk pemusatan latihan dan mengikuti try out mencari poin untuk Paralimpiade Los Angeles. Kemudian untuk cabor proyeksi ASEAN Para Games akan menyusul karena nomor pertandingannya baru ketahuan bulan Juni," tutur Rima.

Pemusatan latihan sedianya akan dilakukan di Pusat Pelatihan Paralimpiade Indonesia (PPPI) yang berlokasi di Delingan, Kabupaten Karanganyar. Dalam audiensi tersebut juga disampaikan bahwa pemerintah akan berupaya melanjutkan pembangunan tahap kedua PPPI.

"Untuk pembangunan tahap kedua sedang diusahakan berjalan secepatnya agar semua cabang olahraga bisa berlatih di situ," ucap Rima Ferdianto. (Laporan Kontributor Putra Wijaya)

Read Entire Article
Penelitian | | | |