Musuh Tambahan Timnas Indonesia saat Hadapi Australia di Sydney

7 hours ago 7
ARTICLE AD BOX
Kualifikasi Piala Dunia 2026

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, menyebut kecapaian dan cedera menjadi musuh Timnas Indonesia jelang lawan Australia.

Musuh Tambahan Timnas Indonesia saat Hadapi Australia di Sydney

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, saat bersalaman dengan Ricky Kambuaya. (PSSI)

BolaSkor.com - Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, menyebut Timnas Indonesia harus menghadapi 'musuh' lain saat bertemu Australia pada laga lanjutan Grup C Babak Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia di Sydney Football Stadium, Kamis (20/3) sore WIB.

Musuh yang dimaksud oleh Erick Thohir adalah keletihan yang dirasakan para pemain Timnas Indonesia. Pasalnya, mayoritas pemain tiba di Australia pada Senin (17/3) siang waktu setempat.

Bahkan, kiper FC Dallas, Maarten Paes, baru melakukan perjalanan dari Amerika Serikat dan diperkirakan tiba di Australia pada Selasa (18/3). Situasi ini dikhawatirkan membuat persiapan Timnas Indonesia menghadapi Australia tidak maksimal.

Baca Juga:

Pintu Timnas Indonesia Selalu Terbuka, Erick Thohir Minta Warganet Jangan Hakimi Elkan Baggott

Thom Haye Pastikan Timnas Indonesia Datang ke Australia untuk Menang, Bukan Incar Hasil Imbang

Erick Thohir Sebut Skuad Timnas Indonesia Baru Lengkap Dua Hari Jelang Hadapi Australia

"Seperti yang kemarin kita lihat untuk kedatangan beberapa pemain juga Alhamdulillah saya rasa ada beberapa yang sudah datang lebih awal (seperti Thom Haye-Red)," kata Erick Thohir.

"Karena musuh kita hari ini kan kecapekan dan cedera, jadi beberapa hari terakhir ini juga saya nonton itu game yang pemain Indonesia main, saya harap jangan sampai ada apa-apa," tuturnya menambahkan.

Erick bersyukur karena hingga Minggu (16/3) malam WIB, para pemain Timnas Indonesia dalam keadaan baik. Hanya Egy Maulana Vikri yang keluar dari skuad karena cedera.

"Mungkin kecapaian yang kita harus lawan sekarang karena waktunya juga kan berubah. Pemain juga dihadapkan dengan jetlag," ucap Erick Thohir.

Rencananya, pada Senin (17/3) ini Timnas Indonesia akan menggelar latihan perdana di Australia. Skuad Garuda diperkuat 29 pemain yang nantinya akan dikerucutkan menjadi 23 nama.

Timnas Indonesia Timnas australia Pssi Erick thohir Kualifikasi Piala Dunia 2026 Breaking News

Rizqi Ariandi

Ditulis Oleh

Rizqi Ariandi

Menjadi jurnalis sejak 2016. Pernah meliput Asian Games 2018, SEA Games 2023, dan Piala Dunia U-17 2023

Berita Terkait

Timnas

Musuh Tambahan Timnas Indonesia saat Hadapi Australia di Sydney

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, menyebut kecapaian dan cedera menjadi musuh Timnas Indonesia jelang lawan Australia.

Rizqi Ariandi - Senin, 17 Maret 2025

Musuh Tambahan Timnas Indonesia saat Hadapi Australia di Sydney

Spanyol

Dibekuk Barcelona, Diego Simeone Pede Atletico Masih Punya Peluang Juara

Atletico Madrid harus menelan kekalahan 2-4 saat menjamu Barcelona pada laga yang dihelat di Stadion Metropolitano, Senin (17/3) dini hari WIB. Hasil ini membuat Atletico gagal mendekat ke puncak klasemen LaLiga.

Yusuf Abdillah - Senin, 17 Maret 2025

Dibekuk Barcelona, Diego Simeone Pede Atletico Masih Punya Peluang Juara

Inggris

Akhiri Penantian Panjang, Newcastle United Bidik Lebih Banyak Trofi

Newcastle United memetik kemenangan 2-1 atas Liverpool di final Piala Liga Inggris, Minggu (16/3) malam WIB. Kemenangan yang mengakhiri penantian lama The Magpies untuk meraih trofi.

Yusuf Abdillah - Senin, 17 Maret 2025

Akhiri Penantian Panjang, Newcastle United Bidik Lebih Banyak Trofi

Italia

Resep Inter Milan Raih Kemenangan di Kandang Atalanta

Inter Milan meraih kemenangan 2-0 melawan Atalanta dan membuat Nerazzurri kukuh di puncak klasemen.

Johan Kristiandi - Senin, 17 Maret 2025

Resep Inter Milan Raih Kemenangan di Kandang Atalanta

Spanyol

Atletico Madrid Vs Barcelona: Lamine Yamal Sudah Tahu Akan Cetak Gol Penting

Ungkapan hati Lamine Yamal usai membawa Barcelona menekuk Atletico Madrid dengan skor 2-4.

Johan Kristiandi - Senin, 17 Maret 2025

 Lamine Yamal Sudah Tahu Akan Cetak Gol Penting

MotoGP

Hasil MotoGP Argentina 2025: Marc Marquez Kembali Rebut Podium Pertama

Sebelumnya, Marc Marquez meraih podium utama di MotoGP Thailand.

Tengku Sufiyanto - Senin, 17 Maret 2025

 Marc Marquez Kembali Rebut Podium Pertama

Bulu Tangkis

Hasil All England 2025: Leo/Bagas Gagal Raih Podium Tertinggi

Leo/Bagas harus puas menempati posisi runner-up usai dikalahkan oleh Kim Won Ho/Seo Seung Jae lewat dua game langsung dengan skor 19-21, 19-21.

Tengku Sufiyanto - Senin, 17 Maret 2025

 Leo/Bagas Gagal Raih Podium Tertinggi

Inggris

7 Fakta Menarik Usai Newcastle Menggulung Liverpool: The Magpies Akhiri Puasa Gelar 70 Tahun

Ada tujuh fakta menarik setelah Newcastle United mengalahkan Liverpool pada final Carabao Cup musim ini.

Johan Kristiandi - Senin, 17 Maret 2025

 The Magpies Akhiri Puasa Gelar 70 Tahun

Inggris

Bantai Leicester 3-0, Manchester United Masih Jauh dari Harapan

Manchester United jauh dari keinginan suporter meskipun menang tiga gol tanpa balas melawan Leicester pada laga lanjutan Premier League 2024-2025.

Johan Kristiandi - Senin, 17 Maret 2025

Bantai Leicester 3-0, Manchester United Masih Jauh dari Harapan

Italia

Juventus Kembali Kalah dengan Skor Telak, Posisi Thiago Motta Tetap Aman

Thiago Motta akan tetap menjadi pelatih Juventus meskipun baru saja dibantai Fiorentina tiga gol tanpa balas.

Johan Kristiandi - Senin, 17 Maret 2025

Juventus Kembali Kalah dengan Skor Telak, Posisi Thiago Motta Tetap Aman

Read Entire Article
Penelitian | | | |