Liga Champions: Simone Inzaghi Akui Bayern Munchen Favorit Juara

1 week ago 18
ARTICLE AD BOX

BolaSkor.com - Inter Milan akan tandang ke markas Bayern Munchen pada leg pertama perempat final Liga Champions, Rabu (9/4) dini hari WIB. Pelatih Inter Milan Simone Inzaghi mengakui bahwa tim Jerman itu adalah favorit juara.

Inter menghadapi tantangan berat menhadapi Bayern yang tidak terkalahkan dalam 22 pertandingan kandang terakhir mereka di kompetisi Eropa.

"Mereka adalah skuad yang berpengalaman. Mereka menekan dengan keras, intens, dan selama bertahun-tahun telah melangkah jauh dalam kompetisi ini," kata Inzaghi dikutip dari Reuters.

Baca Juga:

Prediksi dan Statistik Bayern Munchen Vs Inter Milan: Ujian Berat di Tanah Jerman

Simone Inzaghi Bisa Menjadi Sir Alex Ferguson-nya Inter Milan

Inter Milan Masih Memegang Kendali pada Perebutan Scudetto

Simone Inzaghi (uefa.com)

"Bersama dengan Real Madrid, mereka adalah favorit untuk meraih trofi, tetapi kami tetap datang ke sini untuk memainkan pertandingan yang hebat," tambah Inzaghi.

Inter masih dalam perburuan untuk meraih treble. Saat ini mereka memuncaki klasemen Serie A dan masuk ke semifinal Coppa Italia.

"Kami tahu jalan yang kami tempuh. Saya sudah di sini selama empat tahun dan kami tidak pernah memilih antara turnamen. Kami selalu mengutamakan pertandingan berikutnya, tahu bahwa kami mewakili klub hebat," ujar Inzaghi.

Bayern Tim yang Tangguh

Menjelang akhir musim ini, Inter terganggu oleh cedera yang berkaitan dengan kelelahan. Hakan Calhanoglu, Alessandro Bastoni, dan Federico Dimarco diragukan tampil dalam pertandingan melawan Bayern.

"Sehubungan dengan Bastoni dan Calhanoglu, mereka perlu dievaluasi, sementara Dimarco berlatih secara terpisah," kata Inzaghi.

"Lautaro Martinez seharusnya hanya bermain di babak pertama di Parma, tetapi bermain selama 70 menit. Dia baik-baik saja dan saya pikir dia akan bermain."

Ketika ditanya tentang strateginya untuk melawan intensitas Bayern, Inzaghi menyoroti pentingnya kerja sama tim.

"Itulah karakteristik Bayern. Setiap kali saya menghadapi mereka, saya mendapati mereka sebagai tim yang tangguh," katanya.

"Ini akan menjadi pertandingan yang harus dihadapi dengan penuh energi dan tekad, bersama-sama. Semua orang harus terlibat."

Read Entire Article
Penelitian | | | |