ARTICLE AD BOX
Premier League
Sebelum Alejandro Garnacho kabur dari lapangan, Cristiano Ronaldo juga pernah melakukannya.

Alejandro Garnacho (X/Ruben Amorim)
BolaSkor.com - Pemain muda Manchester United, Alejandro Garnacho, terlihat geram dengan keputusan Ruben Amorim yang menggantinya pada pertandingan melawan Ipswich Town. Pemain asal Argentina itu langsung kabur meninggalkan lapangan sebelum wasit meniup peluit tanda berakhirnya babak pertama. Menariknya, aksi yang mirip pernah dilakukan idola Garnacho, Cristiano Ronaldo.
Alejandro Garnacho menjadi buah bibir usai laga Manchester United melawan Ipswich. Garnacho terlihat marah usai diganti Noussair Mazraoui jelang babak pertama berakhir. Padahal, Ruben Amori mengambil keputusan tersebut setelah Patrick Dorgu mendapatkan kartu merah.
Garnacho yang terlihat kesal langsung menuju lorong pemain, bukannya duduk di bangku cadangan.
Baca Juga:
Statistik Andre Onana di Manchester United: 2 Tahun, 12 Kesalahan Berbuah Gol
Jadwal Siaran Langsung dan Link Live Streaming Manchester United Vs Ipswich Town
Amorim Ingin Sepak Bola Proaktif, Pemain Manchester United Lebih Nyaman Bertahan
Apa yang dilakukan Garnacho menimbulkan kontroversi. Sebab, sang winger dianggap tidak profesional.
Pada sisi lainnya, Ruben Amorim enggan menanggapi apa yang dilakukan Garnacho. Sang pelatih mengaku akan berbicara dengan Garnacho soal masalah tersebut.
Mirip dengan Cristiano Ronaldo
Menariknya, apa yang dilakukan Garnacho mirip aksi Cristiano Ronaldo ketika membela Manchester United.
Ronaldo keluar dari lapangan ketika pertandingan melawan Tottenham Hotspur belum berakhir. Kabarnya, Ronaldo kesal karena tidak dimainkan pelatih Man United saat itu, Erik ten Hag.

Akibatnya, Ronaldo dikeluarkan dari tim pada pertandingan berikutnya melawan Chelsea. Selain itu, Ronaldo juga tidak berlatih bersama tim utama Manchester United.
Sudah bukan rahasia lagi jika Alejandro Garnacho sangat mengagumi Cristiano Ronaldo. Meskipun pahlawan tanah kelahirannya adalah Lionel Messi, tetapi hati Garnacho terpaut kepada CR7. Bahkan, beberapa kali Garnacho meniru selebrasi Ronaldo.
Garnacho juga pernah mengungkapkan isi hatinya setelah bermain bersama Ronaldo di Manchester United. Ketika itu, mereka berduet pada pertandingan kontra Sheriff Tiraspol pada Oktober 2022.
"Saya tidak tahu apakah itu nyata atau sedang bermimpi," ungkap Alejandro Garnacho di X sembari mengunggah foto bersama Cristiano Ronaldo.
Berita Terkait
Inggris
Kabur Aja Dulu Ala Alejandro Garnacho yang Mirip Tingkah Cristiano Ronaldo
Sebelum Alejandro Garnacho kabur dari lapangan, Cristiano Ronaldo juga pernah melakukannya.
Johan Kristiandi - Kamis, 27 Februari 2025
Liga Lain
Lionel Messi Dapat Hukuman dari Komdis MLS Usai Cekik Leher Pelatih Lawan
Duh, gagal menahan emosi, Lionel Messi mencekik asisten pelatih New York City FC, Mehdi Ballouchy, sehingga berbuah hukuman.
Johan Kristiandi - Kamis, 27 Februari 2025
Prediksi
Prediksi dan Statistik Bologna Vs AC Milan: Mengais Poin dari Laga Tunda
Berikut adalah prediksi skor, statistik, head to head, dan prakiraan susunan pemain laga tunda Serie A antara Bologna Vs AC Milan.
Johan Kristiandi - Kamis, 27 Februari 2025
Inggris
Statistik Andre Onana di Manchester United: 2 Tahun, 12 Kesalahan Berbuah Gol
Kiper Manchester United, Andre Onana, kembali jadi sorotan saat tim menang 3-2 atas Ipswich Town pada lanjutan laga Premier League.
Arief Hadi - Kamis, 27 Februari 2025
F1
Bos Red Bull Yakin Tawaran Aston Martin Tidak Akan Mengubah Loyalitas Verstappen
Beredar isu yang menyebut Aston Martin tertarik memboyong Max Verstappen dan bersedia membayar 1 Miliar Poundsterling.
Tengku Sufiyanto - Kamis, 27 Februari 2025
MotoGP
Di Bawah Bayang-bayang Ekspetasi Tinggi, Acosta Mengaku Tidak Terbebani
KTM akan menjadikan Acosta sebagai amunisi utama untuk bersaing di papan atas MotoGP 2025.
Tengku Sufiyanto - Kamis, 27 Februari 2025
Inggris
Amorim Ingin Sepak Bola Proaktif, Pemain Manchester United Lebih Nyaman Bertahan
Ruben Amorim membahas permainan Manchester United setelah timnya menang 3-2 atas Ipswich Town pada laga lanjutan Premier League.
Arief Hadi - Kamis, 27 Februari 2025
MotoGP
Jorge Martin Dipastikan Absen di MotoGP Thailand 2025
Pasalnya, pembalap Aprilia Racing itu harus memperpanjang masa pemulihan cedera yang dideritanya.
Tengku Sufiyanto - Kamis, 27 Februari 2025
Jadwal
Hasil Premier League: Arsenal Imbang, Liverpool dan Duo Manchester Menang
Hasil dari laga-laga Premier League yang dimainkan pada Kamis (27/02) dini hari WIB.
Arief Hadi - Kamis, 27 Februari 2025
Liga Indonesia
Rafinha Rebut Gelar Pemain Terbaik Liga 2 2024/2025, Ramai Rumakiek dari Persipura Top Skorer
Berikut ini daftar penghargaan Liga 2 musim 2024/2025.
Rizqi Ariandi - Rabu, 26 Februari 2025