ARTICLE AD BOX
BolaSkor.com - Karier penuh warna Jamie Vardy bersama Leicester City akan selesai pada akhir musim. Leicester mengumumkan bahwa penyerang legendaris mereka itu akan meninggalkan klub setelah membela klub selama 13 tahun.
“Kami dapat mengonfirmasi bahwa striker legendaris Jamie Vardy akan meninggalkan Leicester City musim panas ini setelah 13 musim yang membuatnya menjadi pemain terhebat kami,” demikian pernyataan Leicester.
Vardy merupakan pencetak gol terbanyak ketiga dalam sejarah klub, dengan 198 gol (143 di Premier League) dari 496 penampilan. Saat ini Vardy ada di posisi ke-15 dalam daftar pencetak gol sepanjang masa Premier League.
Baca Juga:
Klasemen Premier League 2024-2025: Arsenal Mempermudah Syarat Liverpool Juara
3 Bek yang Lebih Baik ketimbang Virgil van Dijk di Era Premier League
Naik Kasta, Leeds United dan Burnley Kembali ke Premier League

Musim ini, Vardy mencetak delapan gol dalam 32 penampilan di semua kompetisi. Vardy terakhir kali menandatangani perpanjangan kontrak satu tahun di Leicester musim panas lalu, setelah promosi kembali ke Premier League.
“Kepada para penggemar Leicester, saya sangat sedih karena hari ini telah tiba, namun saya tahu ini akan terjadi. Saya menghabiskan 13 tahun yang sulit dipercaya di klub ini, dengan begitu banyak kesuksesan, dan beberapa kekecewaan, tetapi mayoritas merupakan kegembiraan,” kata Vardy.
“Leicester akan selalu memiliki tempat di hati saya."
Perjalanan Karier Vardy
Perjalanan karier pemain berusia 38 tahun terbilang unik. Vardy direkrut Leicester, yang saat itu bermain di Championship, dari tim divisi kelima, Fleetwood Town pada 2012 senilai 1 juta pounds.
Pada musim keduanya, Leicester memenangkan Championship dan sang penyerang melakukan debutnya di Premier League pada Agustus 2013 paa usia 27 tahun. Pada musim itu Vardy mencetak delapan gol dan Leicester finis di posisi ke-14.
Musim berikutnya, Vardy melesat dengan mencetak 24 gol. Dia bahkan mencetak rekor dengan selalu mencetak gol dalam 11 laga berturut-turut. Vardy menjadi faktor utama saat Leicester mencatat salah satu kejutan terbesar dalam sejarah dengan menjadi juara Premier League pada 2015-2016.
Selama enam musim berikut, Vardy selalu mencetak gol dalam jumlah dua digit dan memenangkan Sepatu Emas Premier League untuk pertama kalinya pada 2020. Pada tahun berikutnya, dia kembali memberi gelar kepada Leicester, yakni Piala FA dan Community Shield.
Di tim nasional, Vardy mencatat debutnya pada 2015. Total, Vardy sudah 26 kali membela timnas Inggris dan menyumbang tujuh gol. Bersama Inggris, Vardy tampil di Euro 2016 dan Piala Dunia 2018. Setelah Piala Dunia 2018, Vardy mengumumkan pensiun dari tim nasional.