ARTICLE AD BOX
BolaSkor.com - Juara bertahan Serie A, Inter Milan, akan berusaha menjauh kembali dari kejaran tim rival, Napoli, dalam perburuan Scudetto. Kedua tim sama-sama meraih 71 poin dan Inter baru akan memainkan pekan 33 Serie A melawan Bologna, Minggu (20/04) pukul 23.00 WIB di Renato Dall'Ara.
Il Nerazzurri masih bertarung merebutkan treble di ajang Liga Champions dan Coppa Italia selain di Serie A. Lawan mereka, Bologna, juga masih memiliki target untuk masuk empat besar alias zona Liga Champions dan kini terpaut dua poin dengan Juventus di peringkat empat.
Lima pertandingan terakhir kedua tim selalu berjalan ketat dan berakhir dengan skor tipis jika ada pemenang. Pada lima pertemuan terakhir di seluruh kompetisi, Inter menang sekali, Bologna dua kali, dan dua laga lainnya berakhir imbang.
Baca Juga:
Terus Tempel Inter Milan, Napoli Sudah Lampaui Semua Batas
Lawan Barcelona di Semifinal Liga Champions, Inter Milan Harus Kuasai Lini Tengah
Hal tersebut membuktikan Bologna bisa menjadi tim yang menyulitkan Inter meski tak lagi dilatih Thiago Motta, melainkan Vincenzo Italiano. Pada pertemuan pertama kedua tim musim ini di Giuseppe Meazza, laga berakhir imbang 2-2.
Prakiraan Susunan Pemain
Bologna (4-2-3-1): Federico Ravaglia; Stefan Posch, Sam Beukema, Jhon Lucumi, Juan Miranda; Remo Freuler, Tommaso Pobega; Riccardo Orsolini, Jens Odgaard, Dan Ndoye; Santiago Castro
Pelatih: Vincenzo Italiano
Inter Milan (3-5-2): Yann Sommer; Benjamin Pavard, Francescco Acerbi, Alessandro Bastoni; Matteo Darmian, Nicolo Barella, Davide Frattesi, Henrikh Mkhitaryan, Federico Dimarco; Medhi Taremi, Lautaro Martinez
Pelatih: Simone Inzaghi
Inter Milan vs Bologna (x/SerieA)
Head to Head
Inter 2-2 Bologna (Serie A 2025)
Bologna 0-1 Inter (Serie A 2024)
Inter 1-2 Bologna (Coppa Italia 2023)
Inter 2-2 Bologna (Serie A 2023)
Bologna 1-0 Inter (Serie A 2023)
Jadwal Siaran Langsung dan Link Live Streaming Bologna Vs Inter Milan
Minggu, 20 April 2025
23.00 WIB - Bologna vs Inter Milan: Vidio