Hasil IBL 2025 Pekan Kesembilan: Bungkam Pelita Jaya, RANS Sukses Buat Kejutan

4 hours ago 3
ARTICLE AD BOX
IBL 2025

RANS Simba Bogor meraih kemenangan dengan skor 94-88.

 Bungkam Pelita Jaya, RANS Sukses Buat Kejutan

Para pemain RANS Simba Bogor merayakan kemenangan atas Pelita Jaya. (IBLIndonesia.com)

BolaSkor.com - Hasil positif mampu diraih RANS Simba Bogor di laga pembuka pekan kesembilan IBL 2025. Secara mengejutkan tim asuhan Anthony Garbelotto ini sukses menumbangkan tim raksasa Pelita Jaya Jakarta.

Hebatnya lagi hasil positif ini diraih saat RANS bertandang di markas Pelita Jaya, GMSB Kuningan. Pada laga yang digelar Selasa (18/3) malam ini, RANS Simba Bogor meraih kemenangan dengan skor 94-88.

Kemenangan RANS Simba Bogor kali ini tidak terlepas dari pertahanan ketat mereka. Di kuarter pertama saja, RANS mampu menahan gempuran serangan Pelita Jaya hingga berhasil mengamankan keunggulan dengan skor 20-18.

Baca Juga:

Hasil IBL 2025 Pekan Kedelapan: Pelita Jaya Bungkam Prawira Bandung

Hasil IBL 2025 Pekan Kedelapan: Pelita Jaya Jakarta Berhasil Taklukkan Borneo Hornbills

Keunggulan RANS Simba Bogor semakin meyakinkan saat memasuki kuarter kedua. Lewat tembakan three poin beberapa pemainnya, RANS semakin mengganas. Alhasil mereka kembali unggul dengan skor 46-45.

Namun situasi ini sempat diredam oleh tim tuan rumah di kuarter ketiga. Saat itu Pelita Jaya Jakarta berhasil membalikkan keadaan menjadi 71-61.

Keberhasilan ini berkat kontribusi Muhamad Arighi, Reza Guntara, dan Jaquori McLaughlin. Lewat tembakan three poin ketiga pemain tersebut, Pelita Jaya Jakarta mampu memangkas banyak selisih poin.

Sayangnya keunggulan tersebut tidak dapat bertahan lama. Di kuarter keempat perlahan RANS Simba Bogor dapat mengejar ketertinggalannya. Puncaknya di sisa 2 menit 20 detik, mereka akhirnya dapat membalikkan keadaan lagi. Keunggulan ini terus terjaga hingga buzzer berbunyi menandakan pertandingan telah berakhir.

Pada laga kali ini, Aaron Fuller menjadi top score RANS Simba Bogor dengan koleksi 32 poin. Sementara dari sisi Pelita Jaya Jakarta, pencetak poin terbanyak diraih oleh K. J. McDaniels dengan total perolehan 20 poin.

Penulis: Bintang Rahmat

Pelita jaya Rans simba IBL 2025 IBL Breaking News

Berita Terkait

Basket

Hasil IBL 2025 Pekan Kesembilan: Bungkam Pelita Jaya, RANS Sukses Buat Kejutan

RANS Simba Bogor meraih kemenangan dengan skor 94-88.

Tengku Sufiyanto - Rabu, 19 Maret 2025

 Bungkam Pelita Jaya, RANS Sukses Buat Kejutan

Inggris

Uang yang Dibutuhkan Liverpool untuk Merekrut Jeremie Frimpong

Liverpool sudah menemukan calon pengganti jika Trent Alexander-Arnold memilih angkat kaki pada jendela transfer musim panas mendatang.

Johan Kristiandi - Rabu, 19 Maret 2025

Uang yang Dibutuhkan Liverpool untuk Merekrut Jeremie Frimpong

Italia

Kirim Tawaran ke Manchester United, Napoli Bersedia Tukar Victor Osimhen dengan Rasmus Hojlund

Jatuh hati dengan Rasmus Hojlund, Napoli bersedia menukarnya dengan Victor Osimhen.

Johan Kristiandi - Rabu, 19 Maret 2025

Kirim Tawaran ke Manchester United, Napoli Bersedia Tukar Victor Osimhen dengan Rasmus Hojlund

Timnas

Dibuat Terkesan di Pertemuan Pertama, Penyerang Australia Akui Timnas Indonesia Makin Kuat

Penyerang Timnas Australia, Adam Taggart, menilai Timnas Indonesia mulai mendekati level timnya.

Rizqi Ariandi - Rabu, 19 Maret 2025

Dibuat Terkesan di Pertemuan Pertama, Penyerang Australia Akui Timnas Indonesia Makin Kuat

Italia

Sinyal Kuat Massimiliano Allegri Kembali Menukangi AC Milan

Massimiliano Allagri dan Fabio Paratici melakukan makan malam sembari membicarakan rencana menjadi pelatih anyar AC Milan.

Johan Kristiandi - Rabu, 19 Maret 2025

Sinyal Kuat Massimiliano Allegri Kembali Menukangi AC Milan

Timnas

Usung Pendekatan Ball Possession, Patrick Kluivert Pede Timnas Indonesia Kalahkan Australia

Patrick Kluivert mengindikasikan permainan menyerang di Timnas Indonesia.

Rizqi Ariandi - Rabu, 19 Maret 2025

Usung Pendekatan Ball Possession, Patrick Kluivert Pede Timnas Indonesia Kalahkan Australia

Sosok

Profil Dean Huijsen: Kelahiran Belanda, Dididik Juventus, Main di Inggris, Bela Timnas Spanyol

Bek tengah Bournemouth Dean Huijsen menerima panggilan pertamanya ke skuad tim nasional Spanyol. Huijsen dipanggil untuk menggantikan Inigo Martinez yang mengalami cedera menjelang perempat final UEFA Nations League melawan Belanda.

Yusuf Abdillah - Rabu, 19 Maret 2025

 Kelahiran Belanda, Dididik Juventus, Main di Inggris, Bela Timnas Spanyol

Timnas

Patrick Kluivert Ungkap Kondisi Terkini Skuad Timnas Indonesia Jelang Hadapi Australia

Patrick Kluivert menyebut semua pemain Timnas Indonesia siap untuk meladeni Australia.

Rizqi Ariandi - Rabu, 19 Maret 2025

Patrick Kluivert Ungkap Kondisi Terkini Skuad Timnas Indonesia Jelang Hadapi Australia

Inggris

Arsenal Siap Buka Pembicaraan Kontrak Baru dengan Bukayo Saka

Arsenal akan membuka pembicaraan formal dengan Bukayo Saka mengenai kontrak baru saat sang penyerang memasuki dua tahun terakhir dari kontraknya saat ini.

Yusuf Abdillah - Selasa, 18 Maret 2025

Arsenal Siap Buka Pembicaraan Kontrak Baru dengan Bukayo Saka

Timnas

Satu Grup dengan Tim Kuat, Timnas Sepak Bola Pantai Bidik Hasil Maksimal di Piala Asia

Indonesia satu grup dengan Iran, Uni Emirat Arab, dan Afghanistan.

Rizqi Ariandi - Selasa, 18 Maret 2025

Satu Grup dengan Tim Kuat, Timnas Sepak Bola Pantai Bidik Hasil Maksimal di Piala Asia

Read Entire Article
Penelitian | | | |