Emil Audero, Dean James, Joey Pelupessy Bergabung, Erick Thohir Pede dengan Kedalaman Skuad Timnas Indonesia

1 month ago 65
ARTICLE AD BOX

BolaSkor.com - Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, menyambut baik rampungnya proses naturalisasi Emil Audero, Dean James, dan Joey Pelupessy. Menurut Erick, dengan bergabungnya ketiga pemain tersebut maka kedalam skuad Timnas Indonesia semakin baik.

Emil Audero (kiper, Palermo), Dean James (bek kiri, Go Ahead Eagles), dan Joey Pelupessy (gelandang, Lommel SK) resmi menjadi WNI (Warga Negara Indonesia).

Ketiganya menjalani proses pengucapan sumpah dan janji pewarganegaraan Indonesia yang dilakukan di Kedutaan Besar Republik Indonesia untuk Italia di Roma, Senin (10/3).

Emil, Dean, dan Joey kini tinggal selangkah lagi untuk memperkuat Timnas Indonesia. Mereka masih harus menjalani proses perpindahan federasi di FIFA.

Baca Juga:

Emil Audero, Dean James, Joey Pelupessy Resmi WNI, Tambahan Kekuatan Timnas Indonesia untuk Lawan Australia dan Bahrain

Dipanggil Patrick Kluivert, Ole Romeny Tak Sabar Ingin Jalani Debut Bersama Timnas Indonesia

Kluivert Umumkan Skuad Timnas Indonesia, Erick Thohir Optimitis Bisa Raih Hasil Maksimal Lawan Australia dan Bahrain

Proses tersebut diyakini akan rampung sebelum penutupan pendaftaran pemain untuk pertandingan Australia Vs Timnas Indonesia yang ditutup pada 13 Maret, atau sepekan sebelum laga itu digelar di Sydney Football Stadium, Kamis (20/3).

Jika Emil, Dean James, dan Joey Pelupessy bisa bermain saat Timnas Indonesia menghadapi Australia dan Bahrain, lima hari kemudian (25/3) di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, maka Erick semakin optimistis Tim Merah Putih akan meraih hasil optimal.

Menurut Erick, bergabungnya ketiga pemain itu akan membuat pelatih Timnas Indonesia, Patrick Kluivert, punya lebih banyak opsi, khususnya di sektor belakang dan tengah.

"Kehadiran Joey, Dean, dan Emil tentu akan menambah kekuatan timnas Indonesia saat bertemu Australia dan Bahrain nantinya," kata Erick Thohir.

"Tentu bergabungnya mereka akan menambah pilihan dan variasi formasi yang akan diterapkan pelatih Patrick Kluivert. Selain itu kedalaman tim juga semakin lengkap," ujar Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) tersebut menambahkan.

Sebelumnya, PSSI telah mengumumkan daftar pemain pilihan Patrick Kluivert untuk laga kontra Australia dan Bahrain. Pelatih asal Belanda tersebut memilih 30 pemain, termasuk di dalamnya ada Emil Audero, Dean James, serta Joey Pelupessy.

Read Entire Article
Penelitian | | | |