ARTICLE AD BOX
Serie A
AC Milan punya dua nama calon direktur olahraga baru, yakni Fabio Paratici dan Igli Tare.

Fabio Paratici dan Igli Tare (X/AC_MilanFR)
BolaSkor.com - AC Milan dalam misi mencari direktur olahraga baru. Saat ini, ada dua nama yang masuk dalam radar, termasuk mantan petinggi Juventus, Fabio Paratici.
Saat ini, jabatan direktur olahraga Milan kosong setelah Antonio D’Ottavio didepak. Dia dikeluarkan dari posisinya usai tidak sependapat dengan CEO Rossoneri, Giorgio Furlani, dan direktur teknik, Geoffrey Moncada.
Baca Juga:
Protes Suporter Menambah Tekanan pada Skuad AC Milan
Menderita Seperti Fans, Sergio Conceicao Bekerja Keras Membangkitkan AC Milan
Rafael Leao Malas Membicarakan Kekalahan AC Milan di Markas Bologna
Awalnya, Milan ingin mendatangkan Andrea Berta yang telah angkat kaki dari Atletico Madrid. Namun, Berta lebih condong memilih tawaran berkarier di Premier League.
Kini, pemilik Milan, Gerry Cardinale, dan Zlatan Ibrahimovic mempertimbangkan dua nama. Keduanya punya rekam jejak yang panjang di sepak bola Italia.

Siapa Calon Direktur Olahraga AC Milan?
Nama pertama adalah Fabio Paratici. Dia sempat berkarier di Juventus dengan menghasilkan 19 trofi. Paratici merupakan tangan kanan Giuseppe Marotta yang kini jadi presiden Inter Milan.
Namun, kiprah Paratici di Tottenham Hotspur tidak semanis ketika memperkuat Juventus. Sebab, dia dipecat dari jabatannya setelah sejumlah kebijakan transfer yang dirasa tidak tepat.
Nama kedua adalah Igli Tare. Pria asal Albania itu sebelumnya menjadi petinggi di Lazio dari 2009 hingga 2023. Tare mengawalinya sebagai koordinator teknis dan kemudian naik jabatan menjadi direktur olahraga.
Berita Terkait
Italia
Cari Direktur Olahraga Baru, Milan Dekati Mantan Petinggi Juventus
AC Milan punya dua nama calon direktur olahraga baru, yakni Fabio Paratici dan Igli Tare.
Johan Kristiandi - Senin, 03 Maret 2025
Italia
Claudio Ranieri Yakin Cesc Fabregas Bakal Punya Karier Hebat dan Como Bisa Seperti Parma di Era 1990-an
Ranieri menyatakan bahwa mantan pemain Barcelona dan Arsenal itu akan memiliki karier yang hebat sebagai pelatih. Tidak hanya itu, Ranieri juga memperkirakan kalau Como bisa seperti Parma di tahun 1990-an.
Yusuf Abdillah - Senin, 03 Maret 2025
Spanyol
Barcelona Tantang Neymar Cetak 15 Gol jika Ingin Balikan
Barcelona bersedia balikan dengan Neymar, asalkan cetak 15 gol terlebih dahulu bersama Santos.
Johan Kristiandi - Senin, 03 Maret 2025
Liga Indonesia
Kemenangan Penting Persis Solo di Samarinda, Ong Kim Swee Inginkan Konsistensi
Pelatih Persis Solo, Ong Kim Swee, menilai kemenangan atas Borneo FC dengan skor 1-0 di Stadion Segiri Samarinda, Minggu (2/3) malam, sangat penting.
Tengku Sufiyanto - Senin, 03 Maret 2025
Timnas
Nova Arianto Bakal Panggil Evandra Florasta ke Timnas Indonesia U-17 untuk Piala Asia U-17 2025
Sebelumnya, Evandra Florasta sempat dipromosikan oleh Indra Sjafri ke Timnas Indonesia U-20.
Rizqi Ariandi - Senin, 03 Maret 2025
Liga Champions
PSG Vs Liverpool: The Reds Dihantui Hukuman Larangan Bermain
Ada empat pemain Liverpool yang terancam tidak bisa bermain pada leg kedua melawan PSG.
Johan Kristiandi - Senin, 03 Maret 2025
Liga Indonesia
Satu Tim Eropa yang Diperkuat Pemain Timnas Indonesia Respons Undangan PSSI untuk Tampil di Piala Presiden 2025
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, telah mengundang enam tim Eropa untuk mengikuti Piala Presiden 2025.
Rizqi Ariandi - Senin, 03 Maret 2025
Italia
Rentetan Nestapa AC Milan dalam Dua Pekan Terakhir
Tidak hanya kalah melawan Lazio, Milan juga menderita sejumlah hasil negatif dalam dua pekan terakhir.
Johan Kristiandi - Senin, 03 Maret 2025
Timnas
Erick Thohir Dorong Timnas Indonesia U-17 Gelar Uji Coba Sebelum Tampil di Piala Asia U-17 2025
Uji coba itu dijadwalkan berlangsung saat pemusatan latihan terakhir di Dubai, Uni Emirat Arab (UEA), pertengahan bulan ini.
Rizqi Ariandi - Senin, 03 Maret 2025
Inggris
Kabar Gembira untuk Manchester City, Rodri Bisa Kembali Sebelum Akhir Musim
Manchester City merilis video Rodri berlari dan menendang bola dalam latihan individual di City Football Academy. Ini merupakan pertama kalinya Rodri terlihat berlatih sejak absen.
Yusuf Abdillah - Senin, 03 Maret 2025