Punya Kenangan Indah di Madura United, Hugo 'Jaja' Gomes Tak Akan Mengalah pada Sang Mantan

3 weeks ago 33
ARTICLE AD BOX
Liga 1
Punya Kenangan Indah di Madura United, Hugo 'Jaja' Gomes Tak Akan Mengalah pada Sang Mantan

Hugo 'Jaja' Gomes, gelandang andalan Dewa United FC. (Media Dewa United FC)

BolaSkor.com - Gelandang Dewa United FC, Hugo 'Jaja' Gomes, akan menjalani laga emosional pada pekan ke-23 Liga 1 2024/2025. Sebab, Dewa United FC harus bertandang ke Stadion Gelora Bangkalan untuk menghadapi Madura United, Sabtu (15/2).

Sebelum bergabung dengan Dewa United FC pada awal musim ini, Jaja merupakan bagian dari Madura United. Ia memperkuat Laskar Sape Kerrab selama tiga musim.

Bahkan, musim lalu Jaja nyaris meraih gelar juara bersama tim asal Pulau Garam tersebut. Sayangnya, asa menjadi kampiun dikubur oleh Persib Bandung pada final championship series.

"Ya, saya punya kenangan indah di sana (Madura). Saya menghormati para fans karena pernah merasakan tiga tahun yang berkesan," kata Jaja, dikutip dari laman klub.

Baca Juga:

Pelatih Timnas Indonesia Patrick Kluivert Sambangi Dewa United Sports Center

Naik ke Peringkat Dua Usai Bungkam Persija, Dewa United FC Berusaha Kejar Persib Bandung

Bungkam Persija Jakarta 2-1, Dewa United FC Dapat Pujian dari Patrick Kluivert

Jaja yang pernah jadi idola publik Madura akan bersikap profesional. Selama tiga musim berseragam Madura United, pemain asal Brasil itu mencetak 25 gol dan 14 assist dari 103 pertandingan.

"Tetapi terlepas dari itu, saya tetap fokus untuk bisa meraih kemenangan untuk Dewa United FC," ujar Jaja.

Jaja menegaskan bahwa Ia dan rekan-rekannya punya ambisi dan tekad untuk terus melanjutkan tren positif di Liga 1 musim ini. Banten Warriors, julukan Dewa United FC, mencatatkan lima kemenangan beruntun sejak mengalahkan Arema FC, Sabtu (11/1).

"Kami memang punya tekad untuk bisa melanjutkan tren positif dengan meraih hasil maksimal melawan siapa pun," ujar Jaja.

Jaja tak akan segan dengan kondisi yang dialami Madura United saat ini. Tim kebanggaan K-Conk Mania itu berada di dasar klasemen dengan 17 poin.

"Jadi kami memiliki target di pertandingan nanti dan Madura United juga pasti punya targetnya sendiri," tutup eks penggawa Timnas Brasil U-20 tersebut.

Dewa United FC Madura united Hugo Gomes Liga 1 Breaking News

Rizqi Ariandi

Ditulis Oleh

Rizqi Ariandi

Menjadi jurnalis sejak 2016. Pernah meliput Asian Games 2018, SEA Games 2023, dan Piala Dunia U-17 2023

Berita Terkait

Liga Indonesia

Punya Kenangan Indah di Madura United, Hugo 'Jaja' Gomes Tak Akan Mengalah pada Sang Mantan

Jaja bertekad membantu Dewa United FC menang di kandang Madura United.

Rizqi Ariandi - Jumat, 14 Februari 2025

Punya Kenangan Indah di Madura United, Hugo 'Jaja' Gomes Tak Akan Mengalah pada Sang Mantan

Liga Indonesia

Persib Bandung Dapat Hukuman Jelang Laga Kontra Persija Jakarta di Bekasi

Persib dijatuhi sanksi oleh Komite Disiplin PSSI.

Rizqi Ariandi - Jumat, 14 Februari 2025

Persib Bandung Dapat Hukuman Jelang Laga Kontra Persija Jakarta di Bekasi

Timnas

Piala Asia U-20 2025: Indra Sjafri Temukan Kelemahan Timnas Indonesia U-20 Usai Dikalahkan Iran 3-0

Kekalahan dari Iran menjadi evaluasi jelang laga kedua kontra Uzbekistan, Minggu (16/2).

Rizqi Ariandi - Jumat, 14 Februari 2025

 Indra Sjafri Temukan Kelemahan Timnas Indonesia U-20 Usai Dikalahkan Iran 3-0

Timnas

Erspo Rilis Jersey Kiper Terbaru Timnas Indonesia pada 10 Maret

Desain jersey kiper Timnas Indonesia masih dirahasiakan.

Rizqi Ariandi - Jumat, 14 Februari 2025

Erspo Rilis Jersey Kiper Terbaru Timnas Indonesia pada 10 Maret

Italia

Miris, Nilai Hak Siar Juara Serie A Lebih Kecil daripada Klub Degradasi Premier League

Pendapatan hak siar Inter Milan masih lebih rendah dibanding Sheffield United.

Johan Kristiandi - Jumat, 14 Februari 2025

Miris, Nilai Hak Siar Juara Serie A Lebih Kecil daripada Klub Degradasi Premier League

Lainnya

Tekad Kuat Bandung BJB Tandamata Raih Kemenangan di Dua Laga Seri Pontianak Proliga 2025

Pertandingan dilaksanakan di GOR Terpadu, Kota Pontianak, Kalimantan Barat 14-16 Februari 2025.

Tengku Sufiyanto - Jumat, 14 Februari 2025

Tekad Kuat Bandung BJB Tandamata Raih Kemenangan di Dua Laga Seri Pontianak Proliga 2025

Basket

Hasil IBL 2025 Pekan Keenam: Tren Kemenangan Dewa United Banten Berlanjut, Kali Ini Satya Wacana Salatiga Jadi Korban

Tim yang dikomandoi Pablo Favarel ini meraih kemenangan atas Satya Wacana Salatiga dengan skor 79-62.

Tengku Sufiyanto - Jumat, 14 Februari 2025

 Tren Kemenangan Dewa United Banten Berlanjut, Kali Ini Satya Wacana Salatiga Jadi Korban

Spanyol

William Saliba Kemahalan, Real Madrid Bidik Wonderkid Asal Yunani

Konstantinos Koulierakis menjadi incaran Real Madrid pada jendela transfer musim panas 2025.

Johan Kristiandi - Jumat, 14 Februari 2025

William Saliba Kemahalan, Real Madrid Bidik Wonderkid Asal Yunani

Inggris

Ide Gila Mikel Arteta Mengatasi Cedera Kai Havertz: Mikel Merino Jadi False Nine

Mikel Arteta lebih baik menggugurkan niat menjadikan Mikel Merino menjadi false nine untuk mengatasi masalah di lini serang.

Johan Kristiandi - Jumat, 14 Februari 2025

 Mikel Merino Jadi False Nine

Jadwal

Jadwal Final Piala Liga Inggris 2024-2025: Liverpool Vs Newcastle United

Kapan jadwal pertandingan final Carabao Cup antara Liverpool Vs Newcastle United dan jam tayangnya?

Johan Kristiandi - Jumat, 14 Februari 2025

 Liverpool Vs Newcastle United

Read Entire Article
Penelitian | | | |