Gustavo Almeida Minta Maaf ke Pemain Arema FC dan Suporter Persija

15 hours ago 5
ARTICLE AD BOX
Liga 1

Gustavo Almeida melakukan pelanggaran keras yang membuat Persija bermain dengan 9 pemain.

Gustavo Almeida Minta Maaf ke Pemain Arema FC dan Suporter Persija

Wasit Steven Yubel Poli saat diprotes Gustavo Almeida karena memberikan kartu merah untuk Maciej Gajos. (Media Persija)

BolaSkor.com - Penyerang Persija Jakarta, Gustavo Almeida, meminta maaf secara terbuka kepada rekan-rekannya, lalu The Jakmania, dan pemain Arema FC, Pablo Oliveira.

Permintaan maaf itu disampaikan Gustavo Almeida setelah menyebabkan Persija bermain dengan 9 pemain dan berujung kekalahan 1-3 dari Arema FC pada pertandingan pekan ke-26 Liga 1 2024/2025 di Stadion Patriot Candrabhaga, Kota Bekasi, Minggu (9/3).

Gustavo mendapatkan kartu merah setelah melakukan tekel keras terhadap pemain Arema FC, Pablo Oliveira. Padahal sebelum insiden itu Persija sudah bermain dengan 10 orang karena kehilangan Maciej Gajos yang terlebih dahulu diganjar kartu merah.

Baca Juga:

Carlos Pena Anggap Wajar Kekalahan Persija dari Arema FC

Rizky Ridho Ogah Komentari Masalah Internal yang sedang Menghantam Persija

Hasil Liga 1 2024/2025: Diwarnai Dua Kartu Merah, Persija Takluk 1-3 dari Arema FC

"Pertama, saya ingin mengucapkan permintaan maaf untuk semua pemain dan suporter," kata Gustavo Almeida.

"Kedua, saya meminta maaf kepada Pablo atas insiden yang terjadi. Saya tidak pernah bermaksud untuk menyakiti lawan," ujarnya menambahkan.

Gustavo berjanji akan menjadikan insiden tersebut sebagai evaluasi. Keinginannya berkontribusi untuk tim semakin besar.

"Saya akan belajar dari kesalahan yang saya buat dan saya akan kembali dengan lebih kuat untuk membantu rekan satu tim saya," tutur pemain asal Brasil tersebut.

Gustavo dan Gajos dipastikan absen di laga terdekat Persija, yakni kontra Madura United. Laga tunda pekan ke-27 itu bakal digelar di Stadion Gelora Bangkalan, Minggu (6/4).

Persija jakarta Arema FC Gustavo Almeida Liga 1 The jakmania Breaking News

Rizqi Ariandi

Ditulis Oleh

Rizqi Ariandi

Menjadi jurnalis sejak 2016. Pernah meliput Asian Games 2018, SEA Games 2023, dan Piala Dunia U-17 2023

Berita Terkait

Liga Indonesia

Gustavo Almeida Minta Maaf ke Pemain Arema FC dan Suporter Persija

Gustavo Almeida melakukan pelanggaran keras yang membuat Persija bermain dengan 9 pemain.

Rizqi Ariandi - Rabu, 12 Maret 2025

Gustavo Almeida Minta Maaf ke Pemain Arema FC dan Suporter Persija

Jadwal

Jadwal Siaran Langsung dan Link Live Streaming Bayer Leverkusen Vs Bayern Munchen

Berikut adalah jadwal siaran langsung, cara menonton, dan link live streaming Bayer Leverkusen Vs Bayern Munchen.

Johan Kristiandi - Selasa, 11 Maret 2025

Jadwal Siaran Langsung dan Link Live Streaming Bayer Leverkusen Vs Bayern Munchen

Hasil akhir

Hasil Liga 1 2024/2025: Persis Solo Comeback dari PSS Sleman, Persik Vs PSM Berakhir Imbang

Dengan hasil ini Persis Solo semakin menjauh dari zona degradasi.

Rizqi Ariandi - Selasa, 11 Maret 2025

Hasil Liga 1 2024/2025: Persis Solo Comeback dari PSS Sleman, Persik Vs PSM Berakhir Imbang

Hasil akhir

Hasil Liga 1 2024/2025: PSBS Biak Menang di Kandang Bali United

PSBS Biak menang 2-0.

Rizqi Ariandi - Selasa, 11 Maret 2025

Hasil Liga 1 2024/2025: PSBS Biak Menang di Kandang Bali United

Jadwal

Jadwal Siaran Langsung dan Link Live Streaming Liverpool Vs PSG

Berikut adalah jadwal siaran langsung, cara menonton, dan link live streaming Liverpool Vs PSG.

Johan Kristiandi - Selasa, 11 Maret 2025

Jadwal Siaran Langsung dan Link Live Streaming Liverpool Vs PSG

Jadwal

Jadwal Siaran Langsung dan Link Live Streaming Barcelona Vs Benfica

Berikut adalah jadwal siaran langsung, cara menonton, dan link live streaming Barcelona Vs Benfica.

Johan Kristiandi - Selasa, 11 Maret 2025

Jadwal Siaran Langsung dan Link Live Streaming Barcelona Vs Benfica

Sosok

Profil Emil Audero: Kiper Anyar Timnas Indonesia asal Lombok Pesaing Maarten Paes

Emil Audero baru saja menyandang status WNI dan siap membela Timnas Indonesia.

Tengku Sufiyanto - Selasa, 11 Maret 2025

 Kiper Anyar Timnas Indonesia asal Lombok Pesaing Maarten Paes

Liga Champions

Melawan Liverpool, PSG Harus Mati-matian Pertahankan Penguasaan Bola

Paris Saint-Germain (PSG) akan bertanding melawan Liverpool di Stadion Anfield pada leg kedua babak 16 besar Liga Champions 2024-2025, Rabu (12/3) dini hari WIB. Pelatih PSG Luis Enrique menyebut satu kunci yang harus dikuasai tim asuhannya.

Yusuf Abdillah - Selasa, 11 Maret 2025

Melawan Liverpool, PSG Harus Mati-matian Pertahankan Penguasaan Bola

Timnas

Jordi Cruyff Beberkan Kriteria Direktur Teknik yang Tepat untuk PSSI

Sebagai Penasihat Teknis PSSI, Jordi Cruyff, menyampaikan pendapat dan masukannya terkait dirtek.

Rizqi Ariandi - Selasa, 11 Maret 2025

Jordi Cruyff Beberkan Kriteria Direktur Teknik yang Tepat untuk PSSI

Sosok

Profil Dean James: Pemain Anyar Timnas Indonesia, Pesaing Calvin Verdonk

Tak hanya Dean James, ada Emil Audero dan Joey Pelupessy yang juga resmi menjadi WNI.

Tengku Sufiyanto - Selasa, 11 Maret 2025

 Pemain Anyar Timnas Indonesia, Pesaing Calvin Verdonk

Read Entire Article
Penelitian | | | |