Barcelona Hanya Fokus pada Laga di Depan Mata

1 month ago 32
ARTICLE AD BOX
LaLiga

Yusuf AbdillahYusuf Abdillah - Minggu, 15 Desember 2024

Barcelona Hanya Fokus pada Laga di Depan Mata

Hansi Flick dan skuad Barcelona (x/FCBarcelona)

BolaSkor.com - Pelatih Barcelona Hansi Flick menegaskan saat ini pasukannya hanya memusatkan perhatian sepenuh pada pertandingan di depan mata. Barcelona akan menjamu Leganes pada lanjutan LaLiga, Senin (16/12) pukul 03.00 WIB.

Flick mengatakan tidak akan membiarkan tim asuhannya terganggu dengan pertandingan besar akhir pekan depan melawan rival dalam perebutan gelar LaLiga, Atletico Madrid.

Barcelona saat ini berada di puncak klasemen, tetapi dalam lima pertandingan terakhir mereka hanya meraih satu kemenangan. Rangkaian hasil tersebut membuat pesaing mereka mendekat.

Real Madrid saat ini berselisih dua poin dari Barcelona, sementara Atletico hanya terpaut tiga poin dengan satu laga lebih sedikit.

Baca Juga:

Gagal Geser Barcelona dari Puncak Klasemen, Carlo Ancelotti Ungkap Masalah Real Madrid

Real Madrid Mendekat, Hansi Flick Minta Barcelona Lebih Konsisten

Pesan, Doa, dan Harapan Lionel Messi untuk Barcelona di Musim 2024-2025

Hansi Flick (x/FCBarcelona)

Akhir pekan depan, Barcelona menjamu Atletico dalam pertandingan terakhir sebelum jeda musim dingin. Namun, sebelum itu Barcelona harus lebih dulu menyambut Leganes, yang berada di urutan ke-17 dalam klasemen.

"Kami akan menghadapi Leganes. Kami tidak berpikir lebih jauh dari itu," kata Flick dikutip dari Reuters.

"Anda harus membuat keputusan dengan para pemain. Saya telah memberi tahu tim bahwa semuanya tergantung pada kami."

"Semua tim mencari kelemahan kami dan akan berjuang untuk menemukannya. Saya ingin kami fokus 100 persen," kata Flick.

Flick tidak akan berada di bangku cadangan untuk dua pertandingan berikutnya setelah mendapatkan kartu merah saat Barcelona imbang 2-2 dengan Real Betis akhir pekan lalu.

"Saya menerimanya dan saya harus sedikit memperbaiki perilaku saya," kata Flick tentang kartu merahnya.

Barcelona LaLiga Hansi Flick Breaking News

Berita Terkait

Spanyol

Barcelona Hanya Fokus pada Laga di Depan Mata

Barcelona akan menjamu Leganes pada lanjutan LaLiga, Senin (16/12) pukul 03.00 WIB.

Yusuf Abdillah - Minggu, 15 Desember 2024

Barcelona Hanya Fokus pada Laga di Depan Mata

Timnas

Link Live Streaming Vietnam Vs Timnas Indonesia di Piala AFF 2024

Vietnam Vs Timnas Indonesia di Stadion Viet Tri, Phu Tho, Minggu (15/12) pukul 20.00 malam WIB.

Tengku Sufiyanto - Minggu, 15 Desember 2024

Link Live Streaming Vietnam Vs Timnas Indonesia di Piala AFF 2024

Liga Indonesia

Bali United Tak Menang dalam 4 Laga Beruntun, Pelatih Persija Tak Mau Terpaku Statistik

Carlos Pena tak mau meremehkan Bali United.

Rizqi Ariandi - Minggu, 15 Desember 2024

Bali United Tak Menang dalam 4 Laga Beruntun, Pelatih Persija Tak Mau Terpaku Statistik

Timnas

Pelatih Vietnam Anggap Laga Kontra Timnas Indonesia Pertaruhan Harga Diri

Karena itu, Vietnam akan berusaha meraih kemenangan.

Rizqi Ariandi - Minggu, 15 Desember 2024

Pelatih Vietnam Anggap Laga Kontra Timnas Indonesia Pertaruhan Harga Diri

Ragam

Mantan Pemain Manchester City Jadi Presiden Georgia

Sang presiden pernah mencetak gol dalam Derby Manchester.

Yusuf Abdillah - Minggu, 15 Desember 2024

Mantan Pemain Manchester City Jadi Presiden Georgia

Inggris

Arsenal Gagal Bikin Gol, Mikel Arteta Puji Everton

Arteta mengatakan timnya pantas mengalahkan Everton.

Yusuf Abdillah - Minggu, 15 Desember 2024

Arsenal Gagal Bikin Gol, Mikel Arteta Puji Everton

Timnas

Naik 7 Peringkat, Timnas Putri Indonesia Kini Ranking 97 Dunia

Hal ini menjadi momentum yang baik bagi PSSI.

Rizqi Ariandi - Minggu, 15 Desember 2024

Naik 7 Peringkat, Timnas Putri Indonesia Kini Ranking 97 Dunia

Lainnya

Tim Indonesia Gandeng Mills Dukung Performa Atlet di Multievent Internasional

Mills akan menjadi apparel Tim Indonesia di SEA Games 2025 Thailand.

Rizqi Ariandi - Minggu, 15 Desember 2024

Tim Indonesia Gandeng Mills Dukung Performa Atlet di Multievent Internasional

Bulu Tangkis

Rekap Hari Keempat BWF World Tour Finals 2024: Seluruh Wakil Indonesia Tersisa Berguguran

Tengku Sufiyanto - Minggu, 15 Desember 2024

 Seluruh Wakil Indonesia Tersisa Berguguran

Liga Indonesia

Persebaya Surabaya Bertekad Hapus Catatan Minor Kontra Semen Padang

Sore nanti (15/12), Bajul Ijo akan menantang Semen Padang di GOR Haji Agus Salim, Padang.

Tengku Sufiyanto - Minggu, 15 Desember 2024

Persebaya Surabaya Bertekad Hapus Catatan Minor Kontra Semen Padang

Read Entire Article
Penelitian | | | |